Barcelona vs RCD Espanyol (4-0)

Unknown | 14.52 | 0 komentar



PRIMERA LIGA SPANYOL - Hasil Pertandingan - Barcelona vs RCD Espanyol (4-0) - Barcelona semakin kokoh saja diposisi puncak klasemen sementara Primera Liga Spanyol. Pada hari Senin, 7 Januari 2013, mereka bertanding melawan RCD Espanyol dalam laga lanjutan Primera Liga Spanyol.

Pertandingan Barcelona melawan RCD Espanyol tersebut dimenangkan oleh Barcelona dengan skor 4-1. Laga lanjutan Primera Liga Spanyol kedua tim tersebut digelar di markas Barcelona, Camp Nou.

Barcelona bermain bagus dalam laga tersebut. Pada babak pertama mereka sudah mengungguli dimenit ke-10. Xavi benar-benat bisa memanfaatkan umpan dari Andreas Iniesta hingga berhasil memasukkan bola ke gawang RCD Espanyol.

Kemudian Barcelona pun menggandakan jumlah gol mereka dimenit ke-15. Pedro Rodriguez berhasil merespon bola yang datang dari tendangan Lionel Messi agar masuk ke gawang RCD Espanyol. Kedudukan 2-0 sudah mewarnai papan skor dalam laga yang belum ada setengah pertandingan berjalan.

Keunggulan Barcelona tidak cukup hanya 2-0. Mereka masih bisa menambah jumlah mereka dimenit ke-27. Pedro Rodriguez lagi yang mencetaknya. Umpan bola yang datang dari gelandang Barcelona, Sergio Busquest bisa direspon dengan cepat oleh Pedro Rodriguez.

Sungguh hal yang mengagumkan bagi Barcelona. Skor 3-0 sudah mereka raih, mereka juga masih mendapat hadiah penalti dimenit ke-29. Tendangan penalti dieksekusi oleh Lionel Messi. Eksekusi tersebut berjalan dengan mulus dan berhasil menambah skor Barcelona menjadi 4-0.

Hingga akhirnya babak pertama berakhir skor tidak bertambah meskipun Barcelona sudah menyerang dengan agresih dan mampu menekan RCD Espanyol.

Pada babak kedua Barcelona tidak melakukan perubahan pada permainan mereka. Namun apa yang dilakukan Barcelona tidak bisa menambah jumlah gol mereka. Tampaknya tim tamu bisa mempertahankan gawang mereka dibabak kedua tersebut.

Pertandingan pun akhirnya berakhir dengan skor tetap yang tidak berubah, 4-0. Barcelona keluar sebagai pemenang dan berhak meraih poin sebesar 3 angka.

Barcelona berada diposisi puncak dengan total poin sebanyak 52 angka. Sedangka RCD Espanyol berada diposisi 18 klasemen sementara Primera Liga Spanyol dengan total poin 15.
Share this article :

0 komentar :

Posting Komentar

 
Support : Copyright © 2013. Semua Tentang Bola - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger